Kanit Intelkam, Pimpin Kegiatan Persembahyangan Hari Raya Tumpek Landep Di Pura Padmasana Polsek Manggis.

22 February 2025 15:18:31 Wita | 97 views
Gambar

Polda Bali-Polres Karangsem-Polsek Manggis, Pada hari Sabtu, tanggal 22 Pebruari 2025, sekitar pukul 08.30 wita, Kanit Intelkam Polsek Manggis Iptu I Nengah Artika, S.H. memimpin kegiatan persembahyangan hari raya Tumpek Landep bersama Jro Mangku dan Anggota piket bertempat di Pura Padmasana Polsek Manggis.


Perayaan hari Raya Tumpek Landep Bagi Umat Hindu dilaksanakan setiap 210 hari pertemuan antara wewaran dengan Wuku yang bertempatan dengan Saniscara Kliwon, Wuku Landep. Tumpek landep terdiri dari 2 suku kata yaitu Tumpek artinya dekat, sedangkan landep artinya runcing, sehingga tumpek landep dapat dimaknai sebagai Ketajaman Pikiran dalam upaya mendekatkan diri kepada Tuhan, dengan melaksanakan Persembahyangan kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa dalam manifestasi sinar suci beliau sebagai Siwa Pasupati diharapkan Anggota Polsek Manggis mendapatkan anugrah kejernihan Citta, Budi dan Manah sebagai tonggak  atau mementum mulat sarira atau introspeksi diri agar kecerdasan yang dimiliki menjadi sidi Mandi atau metaksu yang dapat dipergunakan untuk menjalankan kebenaran dan kebijaksanaan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, disamping itu juga Tumpek Landep bertujuan untuk mengupacari Senjata Pusaka yang salah satunya seperti keris, karena keris memiliki Tri Angga, yaitu Brahma Angga, Wisnu Angga, dan Iswara Angga yang identik dengan lambang dari diri manusia, sedangkan barang – barang lainnya seperti senjata, kendaraan, barang elektronik lainnya yang memudahkan manusia dalam menjalankan aktifitasnya juga dapat diupacari pada hari raya Tumpek Landep karena merupakan Turunan dari Pengetahuan, maka dengan pengetahuanlah manusia mampu menciptakan atau membuat barang – barang untuk memudahkan didalam menjalankan swadarma atau tugas serta dalam rangka kesejahtraan hidup.


Editor : Adi Antara

Publish : Humas Polsek Manggis.