Bhabinkamtibmas Desa Ulakan Hadiri Musdes Terkait Pertanggungjawaban Realisasi Anggaran Tahun 2024
Polda Bali -nPolresKarangasem - Polsek Manggis
Bhabinkamtibmas Desa Ulakan Aiptu I Nengah Sulingga, menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) terkait Laporan Pertanggungjawaban Realisasi Anggaran Tahun Anggaran 2024 yang berlangsung di Aula Kantor Desa Ulakan. Jumat (31/1/2025)
Kegiatan ini dihadiri pula oleh Perbekel Ulakan, I Ketut Sumendra, Ketua BPD Ylakan, I Wayan sukertina, Sekretaris Desa Ulakan, Eka Wahyudi Purnama,bKepala Wilayah Sedesa Ulakan, Staf Desa Ulakan
Adapun Musdes Kali ini membahas dan menyampaikan Laporan Realisasi Anggaran 2024. Laporan tersebut diterima dan disetujui oleh seluruh peserta dengan penekanan pada prinsip transparansi dalam pelaksanaan program dan kegiatan desa.
Sementara itu, Kapolsek Manggis Kompol Agung Budiarto, SE, mengimbau agar Bhabinkamtibmas terus rutin melakukan monitoring sebagai bentuk pengawasan dan pendampingan terhadap program-program desa.
Publish. : Humas Polsek Manggis.