"polairud Karangasem Laksanakan Patroli Dialogis Di Pantai Yehkali, Himbau Nelayan Waspada Cuaca Buruk"
Polda Bali – Polres Karangasem –
Sat Polairud
Karangasem, 20 Januari 2025 –
Satuan Polisi Air dan Udara (Polairud) Polres Karangasem, yang dipimpin oleh
Kanit Patroli Aiptu I Wayan Sutarja, melaksanakan patroli dan sambang dialogis
di Pesisir Pantai Yehkali, Seraya Barat, Karangasem, pada Senin, 20 Januari
2025, pukul 12.00 WITA. Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi gangguan
keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta memberikan himbauan
langsung kepada para nelayan yang sedang beraktivitas di laut.
Aiptu I Wayan Sutarja menyampaikan
imbauan kepada masyarakat pesisir, khususnya para nelayan, untuk selalu menjaga
keselamatan saat melaut, mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu dengan
gelombang laut yang cukup tinggi. "Kami menghimbau agar para nelayan tetap
waspada dan memperhatikan keselamatan kerja, serta mengutamakan penggunaan alat
keselamatan yang memadai, terutama di musim gelombang tinggi seperti saat ini,"
ujar Aiptu I Wayan Sutarja.
Selain itu, patroli ini juga
mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan kebersihan di
sekitar pesisir pantai. Dalam kegiatan ini, Polairud Polres Karangasem
menegaskan pentingnya kerjasama antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam
menjaga ketertiban dan kebersihan pantai demi menciptakan suasana yang kondusif
bagi semua pihak.
Masyarakat setempat menyambut
baik kehadiran petugas kepolisian di tengah-tengah mereka. Mereka merasa lebih
aman dan diperhatikan dengan adanya patroli dialogis yang memberikan informasi
langsung tentang pentingnya keselamatan di laut serta kewaspadaan terhadap
cuaca buruk yang dapat mengancam keselamatan saat beraktivitas di perairan.
Hingga saat ini, situasi di
sepanjang pesisir Pantai Yehkali tercatat aman dan kondusif. Polairud Polres
Karangasem berharap, melalui kegiatan patroli ini, masyarakat dapat lebih
peduli terhadap keselamatan diri mereka sendiri dan menjaga keamanan wilayah
pesisir agar tetap terjaga.