Kapolsek Kubu Pantau Tanaman Jagung Warga, Dukung Ketahanan Pangan

25 February 2025 22:05:50 Wita | 43 views
Gambar


Polsek Kubu, Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan, Kapolsek Kubu AKP I Gusti Agung Bagus Suteja, S.IP., M.H., didampingi Waka Polsek Kubu, melakukan pemantauan tanaman jagung di lahan milik warga I Komang Sembah Subakti di Lingkungan Panek, Desa Ban, Kubu, Karangasem, Selasa (25/2).


Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Kubu menegaskan pentingnya pemanfaatan lahan produktif untuk meningkatkan ketahanan pangan di wilayahnya.

"Kami terus mendorong masyarakat, khususnya para petani, untuk tetap semangat dalam mengolah lahan mereka. Pertanian adalah sektor penting dalam menjaga ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan warga," ujar Kapolsek Kubu.


Dari hasil pemantauan, tanaman jagung di lokasi tersebut telah tumbuh dengan baik dan siap untuk dipanen. Kapolsek berharap hasil panen ini dapat memberikan manfaat bagi warga dan menjadi contoh bagi petani lain untuk terus memanfaatkan lahan secara produktif.


Dengan adanya dukungan dari pihak kepolisian, diharapkan masyarakat semakin termotivasi dalam mengembangkan sektor pertanian guna menjaga stabilitas pangan di daerah tersebut.