"polres Karangasem Awasi Aktivitas Penyebrangan Fast Boat Di Dermaga Padangbai"
Polda Bali – Polres Karangasem –
Sat Polairud
Kamis, 30 Januari 2025, pukul
11.00 hingga 12.30 Wita – Personel Sat Polairud Polres Karangasem, yang
dipimpin oleh AIPDA I Gede Nuada, melaksanakan kegiatan Harkamtibmas melalui
pengamanan dan pengawasan aktivitas masyarakat di Dermaga Rakyat Padangbai,
Karangasem.
Kegiatan pengamanan ini
difokuskan pada aktivitas penyebrangan Fast Boat yang berlangsung pada hari
itu, dengan 10 unit kapal berangkat dari Dermaga Padangbai menuju Bangsal, Gili
Terawangan, NTB. Pengawasan ketat dilakukan untuk memastikan kelancaran dan
keamanan selama proses penyebrangan, serta menjaga situasi agar tetap kondusif
bagi warga dan wisatawan yang menggunakan jasa transportasi laut tersebut.
Selama kegiatan berlangsung,
petugas Sat Polairud berkoordinasi dengan pengelola dermaga dan pihak terkait
untuk memastikan setiap kapal beroperasi sesuai prosedur keselamatan yang
berlaku. Selain itu, petugas juga memberikan himbauan kepada penumpang mengenai
pentingnya keselamatan dan kewaspadaan selama perjalanan laut.
Dengan adanya pengamanan ini,
diharapkan aktivitas penyebrangan di Dermaga Padangbai dapat berjalan dengan
aman dan lancar, serta memberikan rasa nyaman bagi semua pihak yang terlibat,
baik penumpang maupun masyarakat sekitar.
Kegiatan pengamanan dan
pengawasan ini juga menjadi bagian dari upaya Polres Karangasem dalam menjaga
Kamtibmas di wilayah pesisir, serta mendukung kelancaran sektor pariwisata yang
menjadi salah satu andalan daerah.