Pengamanan Aktivitas Fast Boat Padangbai-bangsal, Sat Polairud Karangasem Jaga Kamtibmas

16 March 2025 00:56:18 Wita | 13 views
Gambar

Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Polairud

Karangasem, Sabtu, 15 Maret 2025 – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Karangasem, Personel Satuan Polairud Polres Karangasem yang dipimpin oleh AIPDA I Ketut Astawa melaksanakan pengamanan dan pengawasan aktivitas masyarakat di Dermaga Rakyat Padangbai pada Sabtu, 15 Maret 2025, mulai pukul 11.00 WITA hingga selesai.

 

Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran dan keamanan aktivitas penyebrangan di dermaga, khususnya terkait dengan operasional Fast Boat yang melayani rute Padangbai – Bangsal Gili Terawangan, NTB. Pada hari tersebut, tercatat sebanyak 10 unit Fast Boat yang berangkat dari Padangbai menuju Bangsal Gili Terawangan.

 

Selain melakukan pengamanan terhadap aktivitas penyebrangan, personel Polairud juga melakukan pengawasan ketat untuk memastikan tidak ada potensi gangguan keamanan, seperti kejahatan atau kecelakaan laut. Kehadiran petugas di lapangan bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang hendak bepergian, baik wisatawan maupun warga lokal yang menggunakan layanan transportasi laut tersebut.

 

Kegiatan ini berlangsung dengan aman dan lancar, tanpa adanya gangguan signifikan. Petugas juga mengimbau masyarakat dan pengguna jasa transportasi laut untuk selalu menjaga keselamatan dan mematuhi aturan yang ada selama aktivitas penyebrangan berlangsung.