Bhabinkamtibmas Desa Antiga Kelod Dampingi Petugas Keswan Pantau Kesehatan Ternak Sapi Milik Warga.
Polda Bali-Polres Karangasem-Polsek Manggis.
Dalam upaya mencegah penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak, Bhabinkamtibmas Desa Antiga Kelod, Polsek Manggis, Polres Karangasem Bripka I Ketut Bimantara bersama Kepala Dusun yehmalet, I Nengah Sarianta, SH mendampingi petugas Kesehatan Hewan (Keswan) Manggis melakukan pemantauan kesehatan ternak di wilayahnya, Kamis, (23/1/2025).
Tim dari Petugas Keswan Manggis yang berjumlah 6 orang melakukan kunjungan ke kandang ternak sapi milik warga dusun yehmalet dan memastikan kondisi kesehatan sapi-sapi peliharaannya. Kegiatan ini merupakan implementasi dari Asta Cita Presiden RI dalam mendukung program ketahanan pangan nasional, sesuai arahan Kapolres Karangasem AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K., S.H., M.K.P.
Pemantauan kesehatan ternak ini sangat penting untuk mencegah penyebaran PMK yang bisa berdampak serius pada populasi ternak dan ekonomi peternak,” ujar Bripka I Ketut Bimantara, Ia menambahkan bahwa kegiatan ini juga bentuk sinergitas antara kepolisian, pemerintah desa, dan dinas terkait dalam menjaga kesehatan hewan ternak milik warga.
Sementara itu, pihak petugas Keswan menjelaskan pentingnya deteksi dini dan pencegahan PMK melalui pemeriksaan rutin yang ketat di kandang-kandang ternak. “Kita harus waspada dan segera melaporkan jika ada gejala mencurigakan pada ternak,” tegasnya
Kegiatan pemantauan ini akan terus dilakukan secara berkala untuk memastikan kesehatan ternak dan mencegah kerugian ekonomi yang mungkin timbul akibat penyakit PMK dan kegiatan tersebut tim juga membagikan vitamin untuk sapi yang diberikan secara langsung kepada warga.
Penulis : I Ketut Bimantara
Publish : Humas Polsek Manggis.