Patroli Pantai Padangbai, Sat Polairud Polres Karangasem Jaga Keamanan Wisata Air

17 April 2025 14:21:50 Wita | 38 views
Gambar

Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Polairud

Padangbai, Karangasem – Kamis (17/04/2025) pukul 09.00 WITA, personel Sat Polairud Polres Karangasem, Aipda I Ketut Budha Astawa, melaksanakan patroli rutin di wilayah pesisir Pantai Padangbai, Desa Padangbai, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif dalam menjaga keamanan dan kenyamanan pengunjung serta pelaku wisata air di kawasan tersebut. Selain melakukan pengamanan dan pengawasan terhadap aktivitas wisata pantai, Aipda Budha Astawa juga melakukan koordinasi aktif dengan para pelaku usaha wisata air serta masyarakat nelayan setempat.

Dalam kegiatan tersebut, disampaikan imbauan terkait pentingnya keselamatan di laut, penggunaan alat keselamatan bagi wisatawan, serta kewaspadaan terhadap potensi cuaca ekstrem atau gangguan lain yang dapat membahayakan aktivitas wisata.

"Patroli ini tidak hanya untuk pengamanan, tetapi juga membangun komunikasi dengan masyarakat pesisir agar bersama-sama menjaga keamanan laut, mengingat Pantai Padangbai menjadi salah satu destinasi favorit wisatawan domestik maupun mancanegara," ungkap Aipda Budha Astawa di sela-sela patroli.

Situasi selama kegiatan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif. Tidak ditemukan adanya pelanggaran maupun insiden yang membahayakan wisatawan.

Patroli ini diharapkan dapat terus memperkuat sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menciptakan kawasan wisata yang aman, nyaman, dan berkelanjutan di wilayah perairan Karangasem.