Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Desa Ban Dorong Warga Manfaatkan Lahan Kosong
Polda Bali - Polres Karangasem - Polsek Kubu, Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Bhabinkamtibmas Desa Ban melaksanakan sambang dan memberikan motivasi kepada warga binaan untuk memanfaatkan lahan kosong di lingkungan mereka.
Dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas menghimbau warga I Wayan Sriada dilingkungan temakubh agar lebih kreatif dalam mengolah lahan yang belum termanfaatkan untuk bercocok tanam. “Lahan kosong yang ada di sekitar kita dapat dimanfaatkan untuk menanam sayuran atau tanaman lain yang bermanfaat, sehingga dapat membantu kebutuhan pangan keluarga,” ujar Budi Artana, kepada warga, Senin (2/12/2024)
Ia juga mengingatkan warga untuk menerapkan metode pertanian sederhana yang ramah lingkungan, seperti menggunakan pupuk organik, guna mendukung kelestarian lingkungan dan hasil yang sehat.