Polres Klungkung Gelar Safari Subuh, Ajak Masyarakat Wujudkan Kamtibmas
Dalam rangka mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, Polres Klungkung mengadakan kegiatan Safari Subuh di Mesjid Al Fatah, Kampung Jawa, Klungkung (12/03/2025).
Kegiatan yang dipimpin oleh Kasi Humas Polres Klungkung AKP Agus Widiono dan diikuti oleh Bintara Remaja. Dalam kesempatan tersebut, Kasi Humas menyampaikan pesan-pesan penting dengan mengajak masyarakat untuk ikut bersama sama menjaga situasi Kamtibmas jelang hari raya Idhul Fitri dan Nyepi.
Ditambahka bahwa kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat sinergi antara kepolisian dan masyarakat, sekaligus mengajak warga untuk lebih peduli terjaganya situasi kamtibmas agar tetap kondusif.
"Dengan kebersamaan ini, kita bisa menciptakan lingkungan yang lebih aman dan harmonis," Tutupnya. .