"sat Polairud Polres Karangasem Amankan Pelabuhan Padangbai Selama Libur Tahun Baru"

01 January 2025 12:27:13 Wita | 46 views
Gambar

Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Polairud

Rabu, 1 Januari 2024 – Dalam rangka mengantisipasi kepadatan pengunjung dan menjaga keamanan selama libur Tahun Baru, personel Satuan Polairud Polres Karangasem melaksanakan pengamanan di kawasan Pelabuhan Padangbai, Karangasem. Pengamanan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran aktivitas di pelabuhan serta menjaga keamanan dan ketertiban.

Personel Polairud yang bertugas di kawasan pelabuhan memberikan pengawasan terhadap arus lalu lintas kapal dan memastikan pengunjung serta pelaku aktivitas lainnya tetap mematuhi aturan keselamatan. Selain itu, mereka juga siap memberikan bantuan jika terjadi situasi darurat atau hal yang tidak diinginkan.

Kegiatan pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat, baik wisatawan maupun masyarakat lokal, yang melakukan perjalanan melalui Pelabuhan Padangbai pada liburan Tahun Baru. Satuan Polairud Polres Karangasem berharap dengan adanya pengamanan ini, seluruh aktivitas di pelabuhan dapat berjalan lancar dan aman.