Guna Mencegah Terjadinya Tindak Kriminalitas, Unit Samapta Polsek Manggis Melaksanakan Patroli Di Area Pasar Ulakan.

18 May 2025 20:33:26 Wita | 18 views
Gambar

Polda Bali - Polres Karangasem - Polsek Manggis.

Mengantisipasi terjadinya kriminalitas dengan sasaran warga masyarakat yang berjualan maupun berbelanja di pasar Ulakan, Ps. Panit 2 Samapta Polsek Manggis  Aipda I Km Topik Adnyana melakukan patroli pemantauan aktifitas masyarakat di area pasar Ulakan, komplek pertokoan dan tempat parkir, Minggu (18/05/2025).


Selain melakukan patroli di area pasar ulakan agar tetap aman, juga melakukan dialogis sambil menyampaian himbauan dan pesan-pesan kamtibmas kepada petugas parkir, pedagang dan pengunjung pasar yang akan belanja.


Disampaikan oleh Kapolsek Manggis Kompol Made Suadnyana, S.Sos, dengan dilakukannya patroli/sambang ke areal pasar ulakan oleh anggota dan melakukan dialogis dengan pedagang maupun pengunjung pasar diharapkan dapat membantu mencegah para pelaku kejahatan untuk melakukan aksi jahatnya," jelas Kapolsek.


Editor     : Adiantara

Publish   : Humas Polsek Manggis.