Polsek Rendang Hadiri Pengukuhan Prajuru Desa Adat Waringin Pempatan

31 January 2025 09:26:59 Wita | 51 views
Gambar



Polsek Rendang - Polres Karangasem - Atas seijin Kapolsek Rendang Kompol Made Suadnyana,S.Sos Bhabinkamtibmas Desa Pempatan Aipda I Wayan Sutama menghadiri Undangan Pengukuhan lan mejaya - jaya Prajuru Desa Adat Waringin  Masa Bakti Caka "1946 - 1951, bertempat di wantilan Desa Adat Waringin Pempatan. 


Kegiatan pengukuhan ini dihadiri oleh MDA Kab Karangasem diwakili Petajuh I Nyoman Wijaya, Staf Kementrian Agama Kabupaten Karangasem  I Km Parwata, MDA Kec Rendang I Km Warsa S. Pd, PHDI Kec Rendang I Gst Made Keresni, Pj Perbekel Pempatan Pande Ketut Arimbawan, Babinsa Ds Pempatan, Bendesa dan Prejuru Desa Adat yang dikukuhkan, Bendesa Se Kedesaan Pempatan, Saba Desa Adat Waringin, Kerta Desa Adat Waringin, KBD Waringin, Pecalang Desa Adat Waringin, Pakis Desa Adat Waringin. 


Pihak Panitia menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran para undangan dan menyampaikan selaku panitia ngadegang Bendesa Adat sesuai dengan aturan dan ketentuan sesuai dengan perarem Desa Adat Waringin dan setelah melaksanakan seleksi hanya lolos 1 orang an. I Made Medana.


Sambutan dari  Bendesa yang di Kukuhkan Made Medana menyampaikan ucapan trimaksih kepada para pengelingsir dan panitia karena sudah bekerja maksimal sehingga kegiatan ngadegang Bendesa berjalan dengan baik aman dan lancar. 


Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas  menyampaikan untuk menjalin kordinasi dan sinergitas dengan warga masyarakat dalam rangka menjaga kamtibmas diwilayah agar tetap kondusif . 


Kami dari pihak kepolisian menghimbau kepada warga masyarakat agar turut serta menjaga kamtibmas dengan tidak melakukan hal-hal yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban .