Polsek Karangasem Olah Tkp Peristiwa Kebakaran Genset Dan Tenda Di Jalan Veteran Amlapura
Karangasem. Kapolsek
Karangasem Kompol I Nyoman Merta Kariana beserta SPKT dan Unit Reskrim Polsek
Karangasem mendatangi dan melakukan olah TKP peristiwa kebakaran yang
menghanguskan satu unit genset dan satu buah tenda yang terjadi pada Sabtu, 10
Januari 2026, sekitar pukul 20.30 Wita. Kejadian tersebut berlangsung di Jalan
Veteran Amlapura, Lingkungan Padangkerta, Kecamatan dan Kabupaten Karangasem,
Provinsi Bali.
Kapolsek Karangasem,
Kompol I Nyoman Merta Kariana, S.H., M.H., menjelaskan bahwa kebakaran terjadi
pada sebuah tenda berukuran 2 x 2 meter dengan rangka besi dan atap terpal yang
digunakan sebagai tempat genset dalam kegiatan Karangasem Akhir Pekan.
Korban dalam peristiwa
tersebut atas nama Ni Ketut Widiana Wati (37), karyawan swasta asal Banjar
Dinas Tauka, Desa Tiyingtali, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem.
Berdasarkan hasil pemeriksaan awal dan keterangan saksi-saksi, korban saat itu
sedang berjualan dan menggunakan genset sebagai sumber penerangan serta untuk
menghidupkan mesin pembuat es krim.
Sekitar pukul 20.30 Wita,
korban menambahkan bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite ke dalam tangki
genset yang masih dalam kondisi hidup. Setelah pengisian BBM, muncul percikan
api yang menyambar galon plastik kosong bekas tempat penyimpanan BBM, kemudian
api menjalar ke tangki genset dan membesar hingga membakar atap tenda berbahan
terpal.
Petugas kepolisian yang
berada di lokasi segera mengamankan tempat kejadian perkara (TKP) guna
memudahkan proses pemadaman. Petugas Pemadam Kebakaran tiba di lokasi sekitar
pukul 20.40 Wita dan api berhasil dipadamkan sepenuhnya pada pukul 21.00 Wita.
Akibat kejadian tersebut,
satu unit genset dan satu buah tenda beserta rangka besinya terbakar. Kerugian
materiil diperkirakan mencapai Rp6.500.000 (enam juta lima ratus ribu rupiah).
Tidak terdapat korban jiwa dalam peristiwa ini.