Kanit Binmas Polsek Kubu Berikan Pembekalan Kepada Pecalang Dan Sipandu Beradat Di Desa Adat Juntal

22 December 2024 19:31:23 Wita | 53 views
Gambar



Kubu, Karangasem – Kanit Binmas Polsek Kubu, Aiptu I Made Sukarata, bersama Bhabinkamtibmas Desa Kubu, Aiptu I Gede Dharma Upadana, memberikan pembekalan terkait peningkatan kapasitas pecalang dan Sipandu Beradat di Balai Pesangkepan Pura Puseh Desa Adat Juntal, Minggu (22/12).


Kegiatan ini dihadiri oleh  Bendesa Adat Kubu Juntal, I Ketut Suardita, Para Kelian Banjar Adat se-Desa Adat Kubu Juntal, Pecalang Desa Adat Kubu Juntal, sebanyak 20 orang.


Inti dari kegiatan Pembekalan kapasitas terkait Sipandu Beradat serta penyampaian imbauan dari instansi terkait Forkompincan Kubu  dan Majelis Alit. Imbauan ini berfokus pada pelaksanaan perayaan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2025 agar tetap tertib dan aman.


Penjelasan mengenai tugas dan kewajiban pecalang dalam kegiatan adat, mengacu pada Pergub No. 26 Tahun 2020 tentang Peran Pecalang dalam menjaga adat dan budaya Bali.


Dorongan kepada seluruh peserta untuk berperan aktif dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (sitkamtibmas) tetap kondusif, khususnya menjelang perayaan besar.


Dalam arahannya, Aiptu I Made Sukarata menekankan pentingnya sinergi antara pecalang, masyarakat, dan aparat kepolisian dalam menjaga keamanan desa adat. "Keterlibatan aktif pecalang menjadi ujung tombak dalam pelaksanaan kegiatan adat, sehingga perayaan Hari Raya dapat berjalan aman, damai, dan sesuai dengan nilai-nilai tradisi Bali," ujarnya.


Sementara itu, Kapolsek Kubu, AKP I Gusti Agung Bagus Suteja, S.IP., M.H., dalam pesannya, mengapresiasi kolaborasi antara instansi dan desa adat dalam menjaga kerukunan dan keamanan wilayah. "Semoga sinergi ini dapat terus terjalin dan memberikan dampak positif bagi masyarakat," ungkap Kapolsek.


Kegiatan ini berlangsung dengan tertib dan mendapat apresiasi dari seluruh peserta. Pecalang yang hadir menyatakan siap mendukung penuh keamanan dan ketertiban sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya.