Kanit Lantas Polsek Kubu Melaksanakan Giat Pembentukan Dan Pembinaan Siswa Pks Di Smk Negeri 1 Kubu
Polsek Kubu, Kamis (23/1/2025) Kanit Lantas Polsek Kubu Ipda I Gusti Nyoman Getas didampingi Bhabinkamtibmas Desa Kubu Aiptu I Gede Darma Upadana melaksanakan kegiatan pembentukan dan pembinaan Siswa Patroli Keamanan Sekolah (PKS) di SMK Negeri 1 Kubu, Desa Kubu , Kecamatan Kubu, Karangasem. Kegiatan ini diikuti oleh 23 siswa yang terpilih sebagai anggota PKS Periode 2024/2025
Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Kubu, yang menyampaikan apresiasi atas inisiatif Polsek Kubu dalam mendukung peningkatan kesadaran berlalu lintas di kalangan pelajar.
Selanjutnya, Kanit Lantas memberikan pembekalan berupa teori dan praktik langsung mengenai tugas dan peran anggota PKS, termasuk teknik pengaturan lalu lintas dan penanaman disiplin.
Kapolsek Kubu, AKP I Gusti Agung Bagus Suteja, S.IP., M.H., menyampaikan pentingnya pembinaan ini sebagai bentuk pendidikan dini tentang tata tertib berlalu lintas kepada generasi muda.
“Melalui pembinaan ini, kami berharap para siswa dapat menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas di lingkungan sekolah dan masyarakat. Selain itu, mereka juga akan lebih sadar akan pentingnya tertib berlalu lintas untuk menjaga keselamatan bersama,” ujar Kapolsek.
Kegiatan berlangsung dengan lancar dan penuh antusiasme dari para peserta, yang diharapkan dapat berkontribusi positif terhadap ketertiban lalu lintas di lingkungan sekolah.