Bhabinkamtibmas Takmung Hadiri Musyawarah Desa Terkait Laporan Keuangan Bumdesa Sapta Guna Werdi Tahun 2024
Bhabinkamtibmas Desa Takmung, Aiptu I Nengah Kariasa, menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) terkait laporan keuangan BUMDesa Sapta Guna Werdi Desa Takmung Tahun Anggaran 2024 yang berlangsung di Balai Desa Takmung dan dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan desa serta tokoh masyarakat (19/4/2025).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua BPD Desa Takmung beserta anggota, Perbekel Desa Takmung, Sekretaris Desa, para Kepala Dusun se-Desa Takmung, Perangkat Desa, para Bendesa Adat se-Desa Takmung, pengurus TP PKK Desa Takmung, serta undangan lainnya.
Musyawarah Desa dibuka secara resmi oleh Ketua BPD Desa Takmung. Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan laporan keuangan oleh Ketua BUMDesa Sapta Guna Werdi Desa Takmung, yang memaparkan kondisi keuangan dan perkembangan BUMDesa selama tahun 2024.
Laporan pengawasan juga disampaikan oleh pengawas BUMDesa sebagai bentuk transparansi dan pertanggungjawaban kepada masyarakat.
Dalam laporan yang disampaikan, diketahui bahwa hingga saat ini BUMDesa Sapta Guna Werdi Desa Takmung masih belum memperoleh keuntungan. Namun demikian, semua pihak tetap mendukung upaya pengembangan usaha milik desa tersebut agar ke depannya dapat memberikan kontribusi positif terhadap pendapatan asli desa.
Bhabinkamtibmas Desa Takmung, Aiptu I Nengah Kariasa, menyampaikan apresiasinya atas pelaksanaan Musdes ini sebagai bentuk transparansi dan akuntabilitas pengelolaan dana desa.
Ia juga mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama mendukung program BUMDesa agar dapat berkembang dan bermanfaat bagi masyarakat luas.