Patroli Pantai Di Padangbai, Sat Polairud Jalin Koordinasi Dengan Nelayan Dan Pelaku Wisata Air Untuk Cegah Laka Laut

22 April 2025 15:35:34 Wita | 22 views
Gambar

Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Polairud

Karangasem, 22 April 2025 – Guna meningkatkan keselamatan wisatawan serta mencegah terjadinya kecelakaan laut (laka laut), personel Sat Polairud Polres Karangasem kembali melaksanakan patroli rutin di kawasan pesisir Pantai Desa Padangbai pada Selasa pagi (22/4), sekitar pukul 10.00 WITA.

Patroli tersebut dilaksanakan oleh Brigadir Ketut Edi Sukawan dengan fokus pada pengamanan dan pengawasan aktivitas wisata pantai, serta koordinasi aktif dengan para pelaku wisata air dan masyarakat nelayan setempat.

Dalam kegiatan tersebut, Brigadir Edi tidak hanya melakukan pengawasan langsung terhadap aktivitas wisatawan, tetapi juga memberikan imbauan kepada pelaku wisata agar selalu memperhatikan keselamatan para pengunjung, termasuk memastikan kelengkapan alat keselamatan pada wahana wisata air.

“Kami mengajak para pelaku wisata air dan masyarakat nelayan untuk bersama-sama menjaga keamanan dan kenyamanan di wilayah pesisir. Ini penting untuk mencegah terjadinya laka laut yang bisa merugikan semua pihak,” ujar Brigadir Edi di sela kegiatan.

Upaya preventif ini menjadi bagian dari strategi Polres Karangasem dalam membangun kesadaran kolektif demi menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, terutama di kawasan destinasi wisata yang padat pengunjung seperti Padangbai.

Pantai Padangbai sendiri dikenal sebagai salah satu titik wisata populer di Karangasem yang juga menjadi akses pelabuhan penyeberangan menuju kepulauan Nusa Tenggara Barat. Keamanan di wilayah ini menjadi prioritas demi menunjang kenyamanan dan keselamatan wisatawan domestik maupun mancanegara.