Dengan Pendekatan Humanis, Bhabinkamtibmas Desa Ngis Dampingi Kapolsek Manggis Menyelesaikan Salah Paham Yang Terjadi Di Masyarakat.

01 February 2025 22:01:06 Wita | 46 views
Gambar

Polda Bali - Polres Karangasem - Polsek Manggis.

Bhabinkamtibmas Desa Ngis Aiptu I Wayan Jelantik Dirga, pada hari Sabtu tanggal 1 Pebruari 2025 pukul 14.35 wita, mendatangi lokasi yang merupakan laporan dari warga bahwa di wilayah Desa Ngis ada permasalahan antara paman dengan keponakan. Berawal dari IKomang Astawa yang menanam pohon Manggis kemudian dimakan oleh sapi milik pamannya yaitu I Nengah Ardika, setelah ditanya bahwa pohon Manggis baru ditanam sudahbdimakan sapi, dengan bahasa yang agak kasar yang disampaikan oleh Nengah Ardika, pamannya menjadi emosi, dengan kecepatan dan kesigapan dari personil Polsek Manggis dibawah pimpinan Kapolsek, permasalahan ini.sdh diselesaikan secara ke keluargaan saling maaf memaafkan tidak ada lagi dendam dengan disaksikan tokoh masyarakat, keliang banjar kelodan serta beberapa warga Desa Ngis.


Publish. : Humas Polsek Manggis.