"pemeriksaan Ketat Di Pelabuhan Padangbai: Cegah Penyebrangan Ilegal Dan Barang Ilegal"
Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Polairud
Padangbai, 22 Desember 2024 –
Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di kawasan
Pelabuhan Padangbai menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, personel Sat
Polairud Polres Karangasem, Bripka I Wayan Suji, bergabung dengan tim Ops Lilin
Agung 2024 dan personel Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai untuk melaksanakan
pengamanan dan pemeriksaan di area pelabuhan.
Kegiatan pengamanan ini
difokuskan pada pemeriksaan identitas penumpang, dokumen barang bawaan, serta
muatan kendaraan angkutan barang. Pemeriksaan bertujuan untuk memastikan bahwa
penumpang yang masuk ke Bali memiliki tujuan yang jelas, serta untuk mencegah
penyelundupan barang ilegal yang keluar maupun masuk Bali melalui Pelabuhan
Padangbai. Selain itu, petugas juga memastikan tidak ada masyarakat yang
mencoba melakukan penyebrangan secara ilegal dengan menggunakan kendaraan
angkutan barang.
Dalam kesempatan tersebut, Bripka
I Wayan Suji juga menyampaikan himbauan kepada masyarakat yang melintas,
terutama para penumpang dan pengemudi, untuk selalu waspada terhadap barang
bawaan mereka dan berhati-hati saat berkendara setelah meninggalkan Pelabuhan
Padangbai.
Kasat Polairud Polres Karangasem,
AKP I Gusti Ngurah Bagus Suastawan, S.H., M.H., mengapresiasi kerja keras
personelnya dalam melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab. Kasat
Polairud berharap pengamanan dan pemeriksaan yang dilakukan dapat menjaga
situasi tetap kondusif, sehingga keamanan di wilayah hukum Polres Karangasem
tetap terjaga selama periode liburan Natal dan Tahun Baru.