Polsek Padangbai Amankan Jalannya Sholat Tarawih Di Bulan Ramadhan

18 March 2025 08:43:48 Wita | 29 views
Gambar

POLSEK PADANGBAI AMANKAN JALANNYA SHOLAT TARAWIH DI BULAN RAMADHAN


Polda Bali –Polres Karangasem – Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan suci Ramadhan, personel Polsek Padangbai melaksanakan pengamanan Sholat Tarawih di Masjid AlFallah Padangbai pada hari Senin, 17/3/2025.


Kapolsek Padangbai  Kompol I Nyoman Merta Kariana, S. H., M. H, mengatakan bahwa pengamanan ini dilakukan untuk memastikan umat Islam dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk dan aman.


"Kami menempatkan personel di masjid guna mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas seperti pencurian kendaraan, hingga tindak kriminal lainnya," ujar Kapolsek.


Selain pengamanan, petugas juga melakukan patroli keliling guna mencegah aksi kejahatan jalanan seperti jambret dan balap liar yang biasa terjadi di bulan Ramadhan.


Masyarakat menyambut baik upaya pengamanan ini. Salah satu jamaah, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pihak kepolisian.


"Dengan adanya kehadiran polisi, kami merasa lebih tenang dalam beribadah. Semoga keamanan ini terus terjaga sepanjang bulan Ramadhan," ujarnya.


Polsek Padangbai mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan segera melapor jika menemukan hal mencurigakan. Pengamanan ini akan terus dilakukan hingga akhir bulan Ramadhan guna menciptakan situasi yang kondusif.



(Humas Polsek Padangbai  )