"masyarakat Padangbai Diimbau Waspada Dan Jaga Kamtibmas Jelang Liburan Akhir Tahun"
Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Polairud
Padangbai, 20 Desember 2024 – Dalam rangka menjaga keamanan dan
ketertiban menjelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, personel Sat
Polairud Polres Karangasem melaksanakan kegiatan kontrol situasi kamtibmas di
kawasan pesisir Desa Padangbai, Kecamatan Manggis, pada hari Jumat, 20 Desember
2024, pukul 09.00 WITA. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Brigadir I Ketut Edi
Sukawan, S.H., anggota Unit Patroli Sat Polairud, yang menyambangi pelabuhan
jukung dan masyarakat yang sedang beraktivitas di pesisir.
Brigadir Edi melaksanakan patroli dialogis dengan masyarakat pesisir
yang dijumpai sepanjang pesisir Padangbai. Berdasarkan keterangan masyarakat,
kunjungan wisatawan di kawasan tersebut terpantau baik meskipun ada sedikit
penurunan seiring berakhirnya masa liburan. Para wisatawan yang datang sebagian
besar menikmati wisata dive yang dikelola oleh pengusaha wisata setempat.
Selain itu, Brigadir Edi mengingatkan masyarakat pesisir untuk menjaga
kebersihan lingkungan dan memberikan informasi yang akurat kepada wisatawan,
khususnya bagi para pemandu wisata dive, agar kepercayaan wisatawan terhadap
objek wisata Padangbai tetap terjaga.
Dalam menghadapi perayaan Natal dan Tahun Baru, masyarakat pesisir
diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan dalam menjaga kamtibmas guna mencegah
aksi kriminal dan teror. Mengingat cuaca ekstrem yang sering terjadi pada bulan
Desember, nelayan juga diingatkan untuk melengkapi diri dengan alat komunikasi
dan alat keamanan saat melaut.
Dari hasil patroli, dilaporkan bahwa kegiatan wisatawan berjalan normal,
dengan wisatawan yang menikmati wisata dive dilayani dengan baik oleh pengusaha
setempat. Masyarakat pesisir yang berprofesi sebagai nelayan saat ini lebih
banyak fokus pada aktivitas menangkap ikan. Secara umum, aktivitas masyarakat
berjalan lancar dan situasi di kawasan Padangbai tetap aman dan terkendali.