Pengawasan Dan Patroli Keamanan Di Pantai Candidasa, Sat Polairud Ajak Wisatawan Berperan Aktif
Polda Bali – Polres Karangasem –
Sat Polairud
Karangasem, Selasa, 11 Maret 2025
Sat Polairud melaksanakan kegiatan patroli dan pengawasan di objek wisata dan
pesisir pantai Candidasa, Karangasem. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya
untuk menjaga keamanan di daerah wisata dan pesisir pantai, guna menghindari
gangguan yang dapat mengancam kenyamanan wisatawan.
Patroli ini difokuskan pada
pengawasan objek wisata serta pantai Candidasa, yang merupakan salah satu
destinasi favorit di Kabupaten Karangasem. Dalam kegiatan tersebut, petugas Sat
Polairud tidak hanya melakukan pengawasan, tetapi juga melakukan pendekatan
dialogis kepada para pengunjung dan pengelola tempat wisata. Hal ini bertujuan
untuk menyampaikan pesan-pesan serta himbauan terkait Keamanan dan Ketertiban
Masyarakat (Kamtibmas).
Pesan utama yang disampaikan
dalam dialog tersebut adalah ajakan kepada pengunjung maupun pengelola wisata
untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Dengan bekerja
sama, diharapkan kawasan wisata Candidasa tetap aman, nyaman, dan tetap menjadi
pilihan utama para wisatawan.