"patroli Sat Polairud Di Pantai Tulamben: Waspadai Cuaca Ekstrem Saat Diving"

11 February 2025 20:52:52 Wita | 38 views
Gambar

Polda Bali - Polres Karangasem - Sat Polairud


Pada hari Selasa, 11 Februari 2025, bertempat di Pantai Tulamben, Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem, Aipda I Gede Nuada, S.H., selaku personel Sat Polairud melaksanakan patroli untuk memantau situasi di sekitar pantai, yang merupakan lokasi penting untuk aktivitas nelayan dan wisatawan, terutama bagi para penyelam.


Patroli ini berlangsung dari pukul 08.30 hingga 10.20 WITA. Dalam kegiatan tersebut, Aipda I Gede Nuada berfokus pada dua hal utama, yaitu giat masyarakat nelayan yang menggunakan pantai Tulamben sebagai tempat tambat perahu (jukung), serta aktivitas wisatawan, terutama para penyelam yang ingin menjelajahi keindahan bawah laut di titik diving populer seperti Dropp Off.


Selama patroli, Aipda I Gede Nuada tak hanya melakukan pemantauan situasi di sekitar pantai, tetapi juga melakukan dialogis dengan beberapa Warga Negara Asing (WNA) yang akan melakukan aktivitas diving. Dalam kesempatan tersebut, ia menyampaikan pesan-pesan kamtipmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) kepada para wisatawan, mengingat cuaca ekstrim yang tengah melanda kawasan tersebut. Selain itu, Aipda I Gede Nuada juga mengingatkan mereka untuk selalu memperhatikan keselamatan selama berada di laut.


Kegiatan patroli ini bertujuan untuk memastikan bahwa baik nelayan maupun wisatawan yang berada di kawasan Pantai Tulamben tetap merasa aman dan nyaman, meskipun cuaca tidak dapat diprediksi. Dengan adanya patroli rutin seperti ini, diharapkan masyarakat serta pengunjung dapat tetap menjalankan aktivitasnya dengan lebih waspada dan aman.