Edukasi Pelajar Usia Dini, Polsek Nusa Penida Gelar 'police Go To School'

10 March 2025 10:05:31 Wita | 24 views
Gambar


Dalam upaya meningkatkan kesadaran generasi muda akan pentingnya karakter yang baik, Polsek Nusa Penida melaksanakan kegiatan “Police Goes to School” yang dilaksanakan  di SMP Negeri 1 Nusa Penida berlokasi di Desa Batununggul, Nusa Penida, Klungkung (10/3/2025)

Police Goes to School sendiri adalah program Polri untuk memberikan edukasi kepada pelajar di sekolah. Program ini bertujuan untuk menanamkan kesadaran berlalu lintas, etika, kedisiplinan dan mempererat hubungan kepolisian dengan pelajar.

Selaku Inspektur Upacara dalam kegiatan tersebut yaitu Kanit Binmas Polsek Nusa Penida, Iptu I Made Suarta yang menyampaikan tentang pentingnya pembinaan karakter yang disiplin dan berbudi pekerti luhur untuk menumbuhkan bibit bibit unggul yang berguna baik dilingkungan rumah, sekolah maupun untuk bangsa dan negara.

Ditambahkan pula tentang pentingnya disiplin berlalu lintas untuk mecegah terjadinya kecelakaan, bahaya obat obat terlarang atau narkoba, minuman keras, serta prilaku bulying yang banyak terajadi.

Bijak dalam bermedia sosial juga menjadi penekanan oleh Kanit Binmas, jangan terlalu pecaya tentang berita hoax dan me “share” informasi yang belum tentu kemebnatanya.

Yang terpenting disampaikan s bahwa selama proses pendidikan belajarlah dengan disiplin dan tekun untuk menjadi generasi muda yang berguna bagi keluarga, nusa dan bangsa.