Apel Pagi Kapolsek Karangasem Sampaikan Komitmen Siap Mengamankan Perayaan Natal Dan Tahun Baru.

17 December 2024 22:52:30 Wita | 60 views
Gambar

Polda Bali, Polres Karangasem, Polsek Karangasem, Kapolsek Karangasem Kompol I Made Dayendra menegaskan komitmen Polsek Karangasem dan jajaran untuk mengamankan perayaan Natal Tahun 2024 dan Malam Pergantian Tahun di daerah hukum Polsek Karangasem. Hal tersebut disampaikan ketika memimpin apel pagi, , Selasa (17/12). 


Disampaikan, Polsek Karangasem akan melibatkan dua pertiga personilnya untuk melaksanakan pengamanan baik digereja-gereja maupun lokasi peribadahan Hari Natal dan perayaan pergantian tahun. 


Disamping itu pula, terkait peralatan, kelengkapan serta kendaraan dinas berfungsi baik dan siap digunakan dalam operasional. Namun, disamping upaya-upaya yang telah dipersiapkan, pihaknya tetap meminta partisipasi masyarakat dan stakeholder lainnya untuk bersama-sama memelihara kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat.