Bhabinkamtibmas Karangasem Sambang Ke Ujung Desa, Tinjau Pertanian Pekarangan Dan Peternakan Ayam Warga

02 January 2025 22:21:21 Wita | 46 views
Gambar

Polda Bali, Polres Karangasem, Polsek Karangasem. Bhabinkamtibmas Kelurahan Karangasem Bripka Ni Putu Prajnacita menyambangi warga Lingkungan Ujung Desa, Kamis (2/12).

 

Selain berinteraksi dengan warga, Bhabinkamtibmas juga meninjau pemanfaatan lahan pekarangan warga untuk ditanami tanaman Cabai, Tomat, Terong serta sayuran lainnya. Pada lahan pekarangan tersebut, warga juga memelihara ayam dalam kendang.

 

Bhabinkamtibmas mengapresiasi kegiatan warga dalam mendukung pemenuhan kebutuhan sehari-hari juga mendukung program ketahanan pangan nasional.