Bhabinkamtibmas Desa Tianyar Barat Sambangi Warga Nelayan Di Lingkungan Taman Sari

18 January 2025 21:57:39 Wita | 43 views
Gambar



Polsek Kubu, Bhabinkamtibmas Desa Tianyar Barat, Aiptu I Made Rudiya, melaksanakan giat sambang warga nelayan di Lingkungan Taman Sari, Desa Tianyar Barat, pada Sabtu (18/1).


Dalam kegiatan tersebut, Aiptu I Made Rudiya menyampaikan pesan dan imbauan Kamtibmas kepada para nelayan terkait potensi bahaya cuaca ekstrem dan gelombang tinggi yang sering terjadi akhir-akhir ini.


Beliau mengingatkan agar para nelayan selalu memperhatikan informasi prakiraan cuaca dari pihak berwenang sebelum melaut dan memastikan peralatan keselamatan tersedia dan berfungsi dengan baik untuk menghindari risiko kecelakaan di laut.


"Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan masyarakat nelayan dalam menghadapi perubahan cuaca serta menjaga keselamatan mereka saat beraktivitas di laut, " Ujar Rudiya


Warga nelayan mengucapkan terimakasih kepada Bhabinkantibmas sudah menyampaikan pesan pesan kamtibmas