"pemeriksaan Rutin Di Pintu Masuk Bali, Pelabuhan Padangbai: Tak Ada Barang Ilegal Ditemukan"

13 March 2025 21:09:04 Wita | 18 views
Gambar

Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Polairud

Kamis, 13 Maret 2025 – Pukul 16.00 Wita, Personel Sat Polairud Polres Karangasem, Bripka I Wayan Suji, bersama dengan personel Polsek KWS Pelabuhan Padangbai, melaksanakan pemeriksaan kendaraan dan barang di Pos II (Pintu Masuk Bali) saat proses bongkar muat KMP Rhama Giri Nusa yang sedang sandar di Dermaga 1 Pelabuhan Padangbai.

Kegiatan pemeriksaan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan kelancaran arus barang serta orang yang keluar dan masuk Bali melalui pelabuhan. Selama pemeriksaan, tidak ditemukan pelanggaran maupun barang ilegal yang mencurigakan.

Petugas dari Sat Polairud dan Polsek KWS terus melakukan tugas pengawasan dengan penuh kehati-hatian, guna memastikan tidak ada hal yang membahayakan di wilayah Pelabuhan Padangbai. Masyarakat diimbau untuk tetap mengikuti prosedur dan aturan yang berlaku selama proses bongkar muat barang serta memastikan bahwa barang yang dibawa memenuhi ketentuan hukum yang ada.

Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar, dan tidak ada kejadian yang mengganggu kelancaran operasional pelabuhan pada sore hari ini.