Bhabinkamtibmas Tianyar Barat Lakukan Sambang Ke Warga Pendatang Penjual Bakso Keliling Di Dusun Tegal Sari

11 March 2025 21:43:27 Wita | 28 views
Gambar



Polssk Kubu, Bhabinkamtibmas Tianyar Barat, Aiptu I Made Rudiya, melaksanakan kegiatan sambang di wilayah Dusun Tegal Sari pada Selasa (11/3) pukul 11.30 WITA. 


Dalam kegiatan tersebut, ia didampingi oleh Kepala Dusun (Kadus) I Nyoman Puspita.

Kunjungan ini dilakukan untuk bertemu dengan warga , serta warga pendatang asal Kabupaten Jember yang tinggal di rumah warga Dusun Tegal Sari dan bekerja sebagai penjual bakso keliling.


Dalam kesempatan tersebut, Aiptu I Made Rudiya selain mendata kependudukan yang sah, guna untuk tertib admisnistrasi, juga mengimbau kepada warga pendatang agar dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan sekitar, serta aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).


"Ya, Kami mengimbau kepada warga pendatang untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan sekitar tempat tinggalnya serta aktif dalam menjaga keamanan lingkungan, agar tetap kondusif," ujar Aiptu I Made Rudiya saat melakukan sambang di Dusun Tegal Sari.