Wakapolres Pantau Pengamanan Logistik Pilkada Di Ppk Karangasem
28 November 2024 21:42:51 Wita | 67 views
Polda Bali, Polres Karangasem, Polsek Karangasem. Wakapolres Karangasem Kompol Ruli Agus Susanto, SH.,MH., memantau pengamanan Logistik Pilkada di PPK Karangasem, Kamis (28/11).
Kunjungan Wakapolres ini diterima langsung Camat Karangasem I Ketut Juni Arsa Wijaya, S.STP.,M.A.P. Dalam pemantauannya, Wakapolres meninjau langsung ruangan yang dipakai untuk menempatkan logistik Pilkada serta ruangan yang dipersiapkan untuk menggelar rapat Pleno Penghitungan dan Penetapan Hasil Pemungutan Suara Pilkada 2024.
Selain meninjau penyimpanan logistik Pilkada, Wakapolres mengingatkan personil pengamanan Kantor PPK Karangasem tetap bersiaga dan bertanggung jawab dalam mengamankan logistik Pilkada.