Apel Pagi Kapolsek Karangasem Tekankan Jaga Kesehatan Dan Kebugaran Untuk Menunjang Tugas
Polda Bali, Polres Karangasem, Polsek Karangasem. Karangasem – Kapolsek
Karangasem Kompol I Nyoman Merta Kariana, S.H., M.H. memimpin apel pagi
personel di Halaman Mapolsek Karangasem pada Senin (21/11).
Dalam arahannya, Kapolsek Karangasem
menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan kebugaran fisik sebagai
modal utama dalam melaksanakan tugas-tugas kepolisian yang semakin dinamis.
Beliau mengingatkan seluruh anggota untuk tetap disiplin menjalani pola hidup
sehat, berolahraga secara teratur, serta menjaga pola makan dan istirahat yang
cukup.
“Personel yang sehat akan
mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Tugas kita membutuhkan
kesiapan fisik dan mental, karena itu kesehatan menjadi prioritas,” tegas Kompol
I Nyoman Merta Kariana, SH.,MH.