Anggota Polsek Kubu Giat Patroli Kunjungi Pos Satpam Proyek Pt Medco Solar Bali Timur
Polsek Kubu, Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), anggota Polsek Kubu melaksanakan patroli sambang ke Pos Satpam Proyek PT Medco Solar Bali Timur yang berlokasi di wilayah Kecamatan Kubu, Karangasem, pada Minggu (11/5).
Dalam giat tersebut, personel Polsek Kubu berdialog dengan petugas keamanan (satpam) yang berjaga, guna menjalin komunikasi serta menggali informasi seputar situasi keamanan di sekitar lokasi proyek.
Kegiatan ini merupakan bagian dari patroli rutin yang dilakukan oleh Polsek Kubu sebagai bentuk sinergitas dengan pihak keamanan swasta dalam menciptakan situasi yang kondusif di lingkungan kerja.
Kapolsek Kubu, AKP I Nyoman Sukarma,SH. , mengatakan:
“Kami terus menjalin komunikasi dan koordinasi dengan petugas keamanan proyek. Kehadiran polisi di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman serta mencegah potensi gangguan kamtibmas di sekitar proyek strategis.”ujar Kapolsek Kubu
Pihak kepolisian juga mengimbau kepada petugas keamanan untuk tetap waspada, mencatat setiap kejadian menonjol, serta segera melaporkan kepada pihak kepolisian jika menemukan hal-hal yang mencurigakan.