Besinergi Bersama Relawan Siaga Bencana Desa, Bhabinkamtibmas Desa Tenganan Antisipasi Cuaca Ekstrim.
Polda Bali - Polres Karangasem - Polsek Manggis. Untuk mencegah terjadinya bencana dari cuaca ekstrim, seperti apa yang telah dilakukan Bhabinkamtibmas yang mengoptimalkan tim tanggap darurat desa. Dan pada hari Rabu tanggal 12 Pebruari 2025 Bhabinkamtibmas Desa Tenganan yaitu Aipda I Ketut Puja Kencana bersama Babinsa Serda Ide Bagus Buruan dan tim relawan siaga bencana yang dipimpin oleh Perbekel Desa Tenganan melaksanakan siaga kebencanaan dan apabila terjadi sesuatu akibat cuaca ekstrim seperti pohon tumbang, longsor maka tim tersebut akan bergerak melakukan evakuasi dengan alat sarana senso, kapak dll sampai selesai atau sampai dinyatakan aman, pada kesempatan tersebut Bhabin memberikan motivasi agar tetap semangat mengabdi untuk kemanusiaan demi kelancaran aktivitas masyarakat.
Publish. : Humas Polsek Manggis.