Bhabinkamtibmas Desa Kesimpar Aipda I Gede Arya Saskara Putra, Sh Melaksanakan Kegiatan Sambang.

24 December 2024 11:40:58 Wita | 65 views
Gambar

Polsek Abang-pada hari Selasa tanggal 24 Desember 2024 pukul 09.30 WITA Bhabinkamtibmas Desa Kesimpar Aipda I Gede Arya Saskara Putra, SH melaksanakan kegiatan sambang.


Kegiatan sambang dilaksanakan di Kantor Desa Kesimpar dan bertemu dengan Kepala Dusun dan Staf Desa Kesimpar untuk laksanakan koordinasi jelang hari raya Natal dan perayaan tahun baru 2025.


Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas melaksanakan koordinasi dan mengajak unsur pemerintah desa untuk bersama sama mengajak masyarakat untuk menjaga situasi kamtibmas saat perayaan natal dan tahun baru dengan mengikuti /mentaati  imbauan Kamtibmas dengan melaksanakan perayaan pergantian tahun secara sederhana,tidak menyalakan petasan dan membatasi penggunaan kembang api,tidak melaksanakan pesta minuman keras dan tidak mengadakan konvoi/arak arakan kendaraan bermotor.


Giat berjalan lancar, situasi kondusif.