Sat Polairud Karangasem Amankan Penyeberangan Padangbai–lembar Ntb
Polda Bali – Polres Karangasem – Sat
Polairud
Karangasem – Dalam rangka
mendukung kelancaran arus penyeberangan dan menciptakan situasi yang aman di
kawasan pelabuhan, Personel Sat Polairud Polres Karangasem melaksanakan
pengamanan di Pelabuhan Padangbai pada Jumat, 11 April 2025.
Kegiatan pengamanan dimulai pada
pukul 13.00 WITA dan dipimpin oleh Aipda I Gede Nuada, S.H.. Pengamanan
difokuskan pada dermaga 1 serta area parkir Pelabuhan Padangbai, yang merupakan
titik keberangkatan penyeberangan kapal menuju Pelabuhan Lembar, Nusa Tenggara
Barat (NTB).
Selama kegiatan berlangsung,
situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif. Antrean kendaraan di area
pelabuhan dilaporkan tipis dan terkendali, serta proses penyeberangan
berlangsung dengan lancar tanpa hambatan berarti.
Kehadiran personel Sat Polairud
di lokasi diharapkan mampu memberikan rasa aman bagi pengguna jasa
penyeberangan serta memastikan aktivitas di pelabuhan berjalan sesuai dengan
standar keselamatan dan ketertiban yang telah ditetapkan.