Bhabinkamtibmas Desa Abang Hadiri Rapat Laporan Pertanggungjawaban Apbdes 2024

17 January 2025 11:10:45 Wita | 94 views
Gambar

Polsek Abang-Bhabinkamtibmas Desa Abang, Aiptu I Putu Mahardika, menghadiri undangan rapat Laporan Pertanggungjawaban Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2024 pada Jumat, 17 Januari 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Kantor Desa Abang dengan dihadiri sejumlah tokoh penting desa.

Adapun peserta rapat di antaranya Pj. Perbekel Abang, Ketua BPD beserta anggota, perwakilan Camat Abang dari staf kecamatan, Babinsa Desa Abang, Sekretaris Desa Abang, KBD se-Kedesaan Abang, pendamping lokal desa, serta Ketua LPM Desa Abang. Dalam rapat tersebut, disampaikan laporan pertanggungjawaban keuangan desa, termasuk penggunaan anggaran dan kegiatan yang telah dilaksanakan selama satu tahun terakhir.

Kegiatan berlangsung dalam suasana aman dan tertib. Semua pihak yang hadir memberikan perhatian serius terhadap laporan yang disampaikan, sebagai wujud transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan desa. Kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa menunjukkan dukungan aktif dalam mendukung pembangunan desa yang lebih baik di masa mendatang.