Polsek Kubu Kawal Distribusi Logistik Pemilu Dari Kpu Ke Pps Sekecamatan Kubu
Polsek Kubu, Sejumlah anggota Polsek Kubu melaksanakan pengamanan dan pengawalan pendistribusi logistik Pemilukada 2024 dari Kantor KPU (Gor Gunung Agung) menuju seluruh sekretariat PPS di Kecamatan Kubu, Karangasem pada Senin (25/11/2024). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kubu, AKP I Gusti Agung Bagus Suteja, S.IP., M.H.
Dalam pengawalan ini, kendaraan dinas (randis) Double Cabin layanan 110 ditempatkan di bagian depan sebagai pembuka jalan, dan dibelakang dikawal menggunakan randis Roda dua memastikan distribusi logistik berjalan lancar dan aman. Kapolsek Kubu menyampaikan bahwa pengawalan ini dilakukan untuk mengantisipasi gangguan keamanan selama proses pendistribusian logistik Pemilu.
“Pengamanan dan pengawalan ini merupakan bagian dari tugas kami untuk memastikan kelancaran pelaksanaan Pemilu. Logistik harus tiba di setiap PPS dalam keadaan aman dan lengkap,” ujar Kapolsek Kubu.
Giat pengawalan logistik Pemilu dilakukan dengan koordinasi ketat antara Polsek Kubu, KPU, dan elemen terkait guna menciptakan situasi yang kondusif menjelang hari pemungutan suara.