Bhabinkamtibmas Desa Pesedahan, Himbau Karyawan Jasa Pengiriman Barang Untuk Selalu Waspada Saat Bekerja.
Polda Bali - Polres Karangasem - Polsek Manggis. Bhabinkamtibmas Desa Pesedahan Aipda I Nyoman Sudiantara pada hari Selasa tanggal 29 April 2025 melaksanakan sambang desa dan menemui petugas jasa pengiriman barang yang sedang mencari alamat pemilik barang.
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas berdialog dengan karyawan jasa pengiriman barang tersebut dan Aipda Sudiantara menyampaikan himbauan-himbauan kamtibmas seperti untuk berhati-hati dan selalu waspada terhadap barang kiriman dari warga masyarakat,dan apabila ada paket barang yang mencurigakan agar dengan segera melaporkan kepada Polsek atau bisa melalui Bhabinkamtibmas.
Selain itu Bhabinkamtibmas juga meminta kepada karyawan jasa pengiriman barang untuk turut membantu Petugas Kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kademangan, dengan cara memberikan informasi-informasi sekecil apapun apabila melihat adanya pelaku tindak kriminalitas di lingkungan tempat kerjanya.
Publish. : Humas Polsek Manggis