Jumat Curhat Polres Tabanan Mendapatkan Apresiasi Dari Perbekel Dan Masyarakat

26 May 2023 13:39:20 Wita | 96 views
Gambar

Dalam rangka program Jum'at Curhat Polres Tabanan, yang diselenggarakan pada hari Jum'at tanggal 26 Mei 2023 pukul 10.00 wita di wantilan Desa Antosari, Kecamatan Selemadeg Barat, Kabupaten Tabanan, Kapolres Tabanan AKBP Leo Dedy Defretes, S.H., S.I.K. , M.H., menemui para tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh adat serta perwakilan karang Taruna Desa Antosari. 


"Tujuan diselenggarakannya Jum'at Curhat ini adalah untuk mendapatkan masukan, kritik dan saran untuk perbaikan Polri kedepannya" demikian kata Kapolres Tabanan mengawali sambutannya dalam acara Jum'at curhat tersebut.


Kapolres Tabanan juga menyampaikan bahwa "Jumat curhat ini juga sebagai ajang untuk menjalin kerjasama hubungan atau relasi dengan masyarakat, sehingga segala sesuatunya yang berkaitan dengan kamtibmas dapat kami serap lebih cepat guna mendapatkan penanganan" ujar Kapolres Tabanan


Menyikapi penyampaian dari tokoh adat Desa Petiles I Wayan Suastika untuk menjaga kamtibmas di Desa adat petiles dalam Pemilu 2024, Kapolres Tabanan menjelaskan bahwa  "Polres Tabanan telah bergabung dengan Sentra Gakkumdu , yang didalamnya ada Bawaslu , Kepolisian dan kejaksaan, tentu hal ini akan kami laksanakan secara bersama sama agar situasi tetap kondusif dan pelaksanaan Pemilu berlangsung sesuai dengan aturan. Selain itu kami tetap memohon dukungan dari masyarakat, karena keamanan adalah merupakan tanggung jawab dari seluruh warga negara". jelas Kapolres Tabanan 


 Polres Tabanan juga melaksanakan program Cooling System  dan memiliki program "Mesadu AUM"  Mesadu AUM". Mesadu artinya menerima setiap pengaduan sedangkan AUM adalah Aman, Unggul dan Madani yang menjadi program Pemerintah Daerah Kabupaten Tabanan. Hal ini dibuat oleh Polres Tabanan adalah merupakan program dalam membangun komunikasi yang cepat ( quick respon ) untuk mewujudkan Tabanan yang Aman,Unggul,Madani. Kami juga menyediakan nomor telepon Kapolres Tabanan yang bisa langsung dihubungi yaitu 08113982022 jika ada permasalahan yang berkaitan dengan Harkamtibmas," ujar Kapolres Tabanan.


Sementara Perbekel Antosari an. I Wayan Widiartha, SH, MH., memberikan apresiasi dari program Jumat curhat yang dilaksanakan oleh Kapolres Tabanan, "kami sangat mengapresiasi program Jum'at Curhat yang dilaksanakan oleh Polres Tabanan, bahkan Kapolres Tabanan secara langsung berkenan menemui kami. Untuk itu kami sangat berterimakasih, semoga bapak Kapolres Tabanan dan jajaran selalu diberkati Keselamatan dan kesehatan. Dan juga kami doakan semoga karir bapak Kapolres Tabanan dilancarkan, jika sudah menjabat yang lebih tinggi jangan lupa dengan kami bahwa Bapak Kapolres Tabanan pernah mampir disini ". katanya


Hal senada juga disampaikan oleh Camat Selemadeg Barat  I Gede Ketut Suyana Putra, S.Sos., bahwa "kami atas nama masyarakat kecamatan Selemadeg Barat menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bapak Kapolres Tabanan atas terselenggaranya acara ini. Demikian juga dengan Polsek Selemadeg Barat, semoga hal ini bisa berlanjut ke desa Desa lainnya dari sebelas Desa yang ada di kecamatan Selemadeg Barat" Ungkap Camat Selbar.


Dalam acara Jum'at curhat tersebut Kapolres Tabanan didampingi Kasat Resnarkoba, Kasat Binmas, Kapolsek Selbar AKP Wibowo Sidi, S.H M.H., Kasi Humas Polres Tabanan, KBO Reskrim dan para Kanit Polsek Selbar.


(Humas Polres Tabanan)