Bhabinkamtibmas Desa Baturinggit Pantau Keamanan Di Objek Wisata Pantai Gerombong, Dan Sampaikan Himbauan Keselamatan

28 February 2025 22:36:30 Wita | 30 views
Gambar



Polsek Kubu, Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di kawasan wisata, Bhabinkamtibmas Desa Baturinggit, Aipda I Nym Kompiang Haryadi, SH, melaksanakan giat sambang di objek wisata Bahari Pantai Gerombong, Jumat (28/2)


Kegiatan  yang dilakukan Bhabinkamtibmas bertujuan untuk memantau  situasi keamanan objek wisata sekaligus memantau aktivitas wisatawan, khususnya mereka yang akan melakukan diving.


Selain memastikan keamanan kawasan wisata, Aipda I Nym Kompiang Haryadi juga melakukan dialog dengan para pengunjung dan wisatawan. Dalam kesempatan tersebut, ia mengimbau agar semua pihak turut serta menjaga keamanan serta selalu berhati-hati dalam beraktivitas di laut. 


“Kami mengajak wisatawan untuk memperhatikan faktor keselamatan, mengikuti aturan yang berlaku, dan mematuhi prosedur agar terhindar dari kecelakaan,” ujarnya.



Bhabinkamtibmas juga mengingatkan pengelola wisata dan masyarakat sekitar untuk bersama-sama menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi wisatawan. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjaga stabilitas keamanan, khususnya di kawasan wisata yang menjadi daya tarik bagi pengunjung.