Polairud Karangasem Awasi Penyeberangan 9 Fast Boat Di Dermaga Padangbai

16 February 2025 23:51:07 Wita | 20 views
Gambar

Polda Bali – Polres Karangsem – Sat Polairud

Dalam rangka menjaga keamanan dan kelancaran aktivitas penyeberangan laut, Personel Satuan Polairud Polres Karangasem, Aipda I Ketut Budha Astawa, melaksanakan pengamanan dan pengawasan terhadap aktivitas masyarakat di Dermaga Rakyat Padangbai pada Minggu (16/2) pukul 11.00 WITA hingga selesai.

Pada hari ini, sebanyak sembilan unit fast boat melayani penyeberangan dari Padangbai menuju Bangsal dan Gili Trawangan, Nusa Tenggara Barat (NTB), dengan jumlah penumpang yang mayoritas merupakan wisatawan asing (WNA). Berikut rincian jumlah penumpang setiap fast boat: Fast Boat Eka Jaya 26 – 103 penumpang (WNA semua), Fast Boat Golden Queen – 64 penumpang (60 WNA, 4 WNI), Fast Boat Wahana Virendra – 114 penumpang (112 WNA, 2 WNI), Fast Boat Bintan Best – 30 penumpang (WNA semua), Fast Boat Dharma Jaya Jet – 40 penumpang (WNA semua), Fast Boat Karunia Jaya 01 – 80 penumpang (WNA semua), Fast Boat Ostina 03 – 102 penumpang (100 WNA, 2 WNI), Fast Boat Eka Jaya Matra – 42 penumpang (WNA semua), Fast Boat Blue Water – 57 penumpang (WNA semua).

Dalam pengamanan ini, Polairud Karangasem memastikan bahwa seluruh proses penyeberangan berjalan dengan aman dan tertib. Petugas juga melakukan pemantauan terhadap manifes penumpang, kesiapan anak buah kapal (ABK), serta kepatuhan terhadap standar keselamatan pelayaran.

Aipda I Ketut Budha Astawa menegaskan bahwa pengawasan ini bertujuan untuk menjamin keselamatan penumpang dan mencegah pelanggaran, seperti kelebihan kapasitas atau kelalaian dalam aspek keselamatan pelayaran.

"Dengan jumlah penumpang yang cukup banyak, kami memastikan bahwa seluruh fast boat beroperasi sesuai standar keselamatan yang berlaku, termasuk ketersediaan alat keselamatan seperti pelampung dan alat komunikasi," ujarnya.

Situasi di Dermaga Padangbai terpantau aman dan kondusif hingga kegiatan berakhir. Polairud Polres Karangasem terus berkomitmen untuk meningkatkan pengamanan serta memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dan wisatawan yang menggunakan transportasi laut di wilayah ini.