Patroli Pengawasan Wisata Di Pesisir Pantai Candidasa, Karangasem, Untuk Menjaga Kamtibmas

20 December 2024 14:30:27 Wita | 67 views
Gambar

Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Polairud

Karangasem, 20 Desember 2024 – Untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Kanit Patroli Sat Polairud Polres Karangasem, Aiptu I Wayan Sutarja, melaksanakan pengawasan dan memberikan himbauan kepada wisatawan yang berkunjung di Obyek Wisata dan pesisir Pantai Candidasa, Samuh, Bugbug, Karangasem, pada hari Jumat, 20 Desember 2024, pukul 11.30 WITA.

Dalam patroli tersebut, Aiptu Sutarja juga menyampaikan imbauan kepada wisatawan dan nelayan yang berada di sepanjang pesisir pantai. Tujuan dari patroli ini adalah untuk memastikan situasi di kawasan tersebut tetap aman dan kondusif, sehingga dapat menciptakan suasana yang nyaman bagi para pengunjung.

Selain itu, Aiptu Sutarja mengajak masyarakat pesisir serta pihak pengelola hotel di sekitar kawasan tersebut untuk bersama-sama menjaga dan bertanggung jawab atas kenyamanan kawasan wisata dan pesisir. Patroli rutin ini diharapkan dapat mengoptimalkan tindakan preventif yang dapat mencegah terjadinya gangguan kamtibmas, sehingga kawasan pesisir di wilayah hukum Polres Karangasem tetap aman dan kondusif.